Projo Relawan Jokowi Bersumpah Berjuang Maksimal untuk Memenangkan Airin Rachmi Diany dalam Pemilihan Gubernur Banten

by -99 Views

Rabu, 17 Juli 2024 – 04:02 WIB

Banten – Salah satu unsur relawan Presiden Jokowi, yakni Projo atau Pro Jokowi, mengaku solid mendukung Airin Rachmi Diany di Pilgub Banten 2024. Mereka akan berusaha memenangkan mantan Wali Kota Tangareng Selatan dua periode itu sebagai Gubernur Banten 2024-2029.

Baca Juga :

Tetap Usung Nagita Slavina, PKB Sebut Surya jadi Pendamping Bobby Nasution Masih Belum Final

“Sampai saat ini dukungan DPP Projo sudah resmi mendukung Ibu Airin sebagai calon gubernur Banten,” ujar Roy Septa Abimanyu, Ketua Desk Pilkada DPP Projo, ditulis Rabu, 16 Juli 2024.

Projo dan Airin Rachmi Diany terus berdiskusi dan menyusun strategi pemenangan di Pilkada Banten 2024. Terbaru, mereka bertemu pada Senin malam, 15 Juli 2024 di Kota Tangerang Selatan.

Baca Juga :

Kemenag Antisipasi Konflik Pilkada, Siapkan Langkah Pencegahan

Roy juga mengaku telah menginstruksikan seluruh pengurus dan kader Projo, untuk bekerja keras memenangkan Airin Rachmi Diany di Pilgub Banten 2024.

Dia berharap Airin mampu membantu pemerintah pusat untuk menyambut Indonesia Emas pada 2045 mendatang. Karena apa yang telah dilakukannya selama menjabat Wali Kota Tangsel dua periode, sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Baca Juga :

Blusukan ke Desa Babakan, Reza Pahlevi Belajar Meresapi Penderitaan Orang Lain

“Ini saatnya Ibu Airin untuk melakukan pembesaran skala dari gaya kepemimpinan Ibu Airin untuk semakin mensejahterakan rakyat Banten dan semakin mendekatkan Provinsi Banten berkontribusi di dalam pembangunan Indonesia emas 2045,” jelasnya.

Seluruh jajaran DPD Projo Banten akan proaktif dan mengaktifkan mesin politik di setiap tingkatan, dari DPC hingga PAC Projo untuk pemenangan Airin di Pilkada Banten.

Airin diminta tidak meragukan Projo Banten untuk membantu dirinya di kontestasi Pilgub Banten 2024.

“Dukungan kepada Ibu Airin sudah ada di semua Kabupaten/Kota di Banten, kita sudah membangun secara solid dan masif sampai ke tingkat desa,” ujar Zulhamedi Syamsi, Ketua Projo Banten.

Sebagai sosok yang cerdas, pihaknya meyakini, Airin dapat membawa kemajuan di Provinsi Banten dan mewujudkan visi Indonesia Emas 2045 yang selaras dengan program pemerintah pusat.

“Sosok Ibu Airin ini mampu membangun Banten dan bersinergi dengan pemerintah pusat untuk mewujudkan Indonesia emas 2045,” terangnya.

Halaman Selanjutnya

Airin diminta tidak meragukan Projo Banten untuk membantu dirinya di kontestasi Pilgub Banten 2024.

Halaman Selanjutnya